Dance

KETENTUAN PESERTA LOMBA

1. Peserta lomba dance adalah mahasiswa/i baru Universitas Surabaya yang mengikuti MOB 2025.

2. Setiap kontingen mengirimkan 1 tim yang beranggotakan minimal 3 orang dan maksimal 7 orang.

3. Saat registrasi ulang diharapkan membawa KTM cetak atau online dari MyUbaya.

PERATURAN LOMBA

1. Durasi penampilan tiap tim minimal 2:30 dan maksimal 5 menit.

2. Jenis dance yang ditampilkan dalam jenis hip-hop/modern dance.

3. Peserta tidak diperkenankan cover dance dan koreografi yang ditampilkan harus bersifat orisinal.

4. Tema dance bebas disesuaikan dengan kreatifitas dari masing-masing kontingen.

5. Peserta wajib datang 30 menit sebelum lomba untuk melakukan registrasi ulang.

6. Lagu yang digunakan tidak boleh mengandung unsur SARA, pornografi, dan kekerasan.

7. Setiap tim wajib mengupload lagu yang akan digunakan dalam bentuk softcopy dengan format MP3 pada Google Drive yang disediakan oleh panitia paling lambat H-3 sebelum lomba.

8. Nomor urut penampilan akan diundi pada saat technical meeting.

9. Peserta menggunakan kostum yang sewajarnya dan tidak berlebihan (tidak diperbolehkan menggunakan kostum yang terlalu minim)

10. Peserta tidak diizinkan untuk membawa properti yang kompleks dan berbahaya (contoh : berbahan logam), yang membutuhkan banyak crew, dan yang mengotori area.

11. Jumlah panitia dari setiap kontingen yang diperbolehkan masuk yaitu 2 orang (official/koorcab, pelatih).

12. Setiap kontingen diperkenankan untuk membawa supporter maksimal 5 orang.

13. Peserta dan supporter dilarang mengganggu jalannya pertandingan. Jika melanggar, akan dikenakan sanksi/akan didiskualifikasi.

14. Peserta dan supporter dilarang merokok dan minum-minuman keras serta membawa benda tajam selama acara berlangsung.

15. Supporter tidak diperkenankan membawa alat-alat seperti drum, terompet, dan lainnya yang dapat mengganggu jalannya acara.

16. Supporter tidak diperkenankan membuat keributan saat penampil yang bukan kontingennya melakukan penampilan. Serta tidak diperkenankan menyanyikan yel-yel kontingennya selama acara berlangsung.

17. Keputusan panitia dan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

18. Akan diambil juara 1, 2, 3 dengan sistem poin tertinggi.

KRITERIA PENILAIAN

1. Choreography dan Konsep : 25 poin

2. Eksekusi (teknik dan skill) : 20 poin

3. Performance (showmanship, power, ekspresi) : 20 poin

4. Kekompakan (formasi, detail gerakan) : 20 poin

5. Costume : 15 poin

TOTAL POIN : 100

JADWAL LOMBA

Hari, Tanggal Jam Lokasi
Sabtu, 20 September 2025
10.00 – 13.00
SGFH